-->

Kerap Dibully, Disebut Tengkorak Hidup dan Wanita Terjelek Sedunia, Gadis Ini Bangkit dan 'Menampar' Semua Orang!!


Redaksi Baca - Apa yang dilakukan oleh wanita ini sungguh menginspirasi sekaligus berani.
Ia mampu membalikkan dan melawan berbagai ejekan dari banyak orang dengan melakukan hal yang sangat tak terduga.

Wanita ini bernama Lizzie Velasquez asal Amerika ini terlahir dengan kelainan yang sangat langka.
Saat Lahir, wanita ini hanya memiliki berat badan 27 kg.
Ia diketahui mengidap sindrom langka sejak waktu lahir yang dikenal dengan sebutan sindrom progeroid neonatal.

Sindrom ini akan mempengaruhi wajah, otot, perkembangan berat badan, dan juga mata dari pengidapnya.
Sayangnya, hal ini justru membuatnya dijuluki "Manusia Terjelek di Dunia"
Selain penampilannya berbeda dengan orang lain, matanya juga tidak bisa melihat dengan jelas, terutama di mata kiri, dan bisa dikatakan mata kanannya buta.

Oleh karena itu, saat ia berusia 17 tahun, banyak orang membullynya walaupun sebenarnya ia memiliki kemampuan berbicara dan IQ seperti orang biasa.
Sejak itulah ia pun menjadi sorotan dunia karena sebuah video tentang dirinya menjadi viral di dunia maya.
Perlahan tapi pasti, ia berusaha bangkit dan melawan segala hal yang ia hadapi dalam hidupnya.

Tak banyak yang tahu jika sebenarnya berat badannya tidak mencapai 30 kg.
Badannya yang tidak dapat menyimpan lemak menmbuatnya harus makan 60 kali sehari.
Tak hanya itu, sekitar 15 menit setidaknya ia sudah harus makan sekali.
Tak hanya itu saja, Ia juga melakuka segala upaya untuk melawan aksi bully yang kerap menyerangnya.

Semua usahanya akhirnya berhasil membalikkan semua pembicaraan negatif orang kepadanya.
wanita sindrom
Lizzie bahkan menjadi seorang motivator TED Talk.
Tak sampai disitu saja, dia telah menerbitkan tiga buku.
Lizzie pun seolah menjelma menjadi seorang yang menginspirasi banyak orang.

Benar-benar seorang wanita yang luar biasa! Baik itu cantik atau jelek.
Semua manusia adalah ciptaan yang Maha Esa dan semua orang pasti memiliki keistimewaanya masing-masing!
Yuk, di-share kisah menakjubkan ini ke teman-teman kamu!

sumber : palembang.tribunnews.com

Iklan Atas Artikel